PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS SSCS (SEARCH, SOLVE, CREATE, AND SHARE) PADA MATERI TERMOKIMIA KELAS XI SMA/MA SEDERAJAT
Keywords:
LKPD, SSCS, Termokimia, Validitas, Model 4-DAbstract
Penelitian ini membahas kebutuhan akan bahan ajar yang efektif dalam pembelajaran kimia, khususnya yang berfokus pada materi termokimia. Tujuan utama penelitian ini adalah mengembangkan LKPD berbasis SSCS yang valid. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian dan pengembangan (R&D) dengan menggunakan model 4-D, yang meliputi tahap pendefinisian perancangan, pengembangan, dan penyebaran. Akan tetapi, penelitian ini dibatasi hingga tahap pengembangan. LKPD dinilai kevalidannya melalui berbagai aspek, antara lain aspek kelayakan isi, aspek kelayakan karakteristik SSCS, aspek kelayakan penyajian, dan aspek kelayakan bahasa. Validasi melibatkan umpan balik dari validator materi serta tanggapan dari guru dan peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKPD berbasis SSCS mencapai kategori valid dengan skor rata-rata keseluruhan 97.60%. dari empat aspek penilaian. Respon dari guru menujukkan kriteria baik dengan skor rata-rata keseluruhan 96.72%. Demikian pula, umpan balik dari peserta didik mencerminkan kepuasan yang tinggi dengan skor rata-rata keseluruhan 92.98%. Kesimpulannya, LKPD berbasis SSCS yang dikembangkan tervalidasi sebagai bahan ajar yang praktis dan efektif digunakan dalam pembelajaran kimia khusunya materi termokimia
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Umaima Salsa Biila, Rasmiwetti Rasmiwetti, Susilawati Susilawati

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.