ANALISIS PERBANDINGAN PERFORMANSI WEB SERVER APACHE PADA JARINGAN 4G DENGAN PROTOKOL HTTP

Authors

  • Ikhlasul Amal Universitas Tanjungpura Pontianak
  • Heri Priyanto Universitas Tanjungpura Pontianak
  • Helfi Nasution Universitas Tanjungpura Pontianak

Keywords:

Apache, HTTP, Throughput, Packet Loss, Delay, Jitter, Quality Of Service, Band, Web server

Abstract

Di era digital saat ini, kualitas jaringan seluler memainkan peran penting dalam memastikan akses yang lancar dan cepat ke berbagai layanan web dan aplikasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis performa web server Apache HTTP Server pada jaringan 4G dengan frekuensi Band 1 (2,1 GHz) dan Band 3 (1,8 GHz) yang disediakan oleh salah satu provider yang ada di Indonesia. Pengujian dilakukan menggunakan metode load testing untuk mengevaluasi metrik Quality of Service (QoS) seperti throughput, packet loss, delay, dan jitter. Pengujian dilakukan menggunakan Apache JMeter dengan beban pengguna yang bervariasi (200, 400, 600, 800, dan 1000). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Band 3 (1,8 GHz) memiliki performa throughput dan jitter yang lebih baik, sedangkan Band 1 (2,1 GHz) menunjukkan hasil yang lebih baik dalam hal packet loss. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan, kedua Band memiliki indeks rata-rata yang sama yaitu 2,25, yang masuk dalam kategori "Kurang Memuaskan" menurut standar TIPHON. Kesimpulan ini memberikan wawasan penting bagi penyedia layanan internet dan pengembang aplikasi dalam memilih frekuensi yang paling sesuai untuk mendukung performa yang optimal pada server web. Temuan ini juga dapat digunakan sebagai referensi untuk peningkatan kualitas jaringan seluler di Indonesia.

Downloads

Published

2025-01-24

How to Cite

Amal, I., Priyanto, H., & Nasution, H. (2025). ANALISIS PERBANDINGAN PERFORMANSI WEB SERVER APACHE PADA JARINGAN 4G DENGAN PROTOKOL HTTP. Scientica: Jurnal Ilmiah Sains Dan Teknologi, 3(3), 783–800. Retrieved from https://jurnal.researchideas.org/index.php/scientica/article/view/448